Minggu, 16 September 2012
PROGRAM KERJA PENGURUS RW 12 PANDEYAN
PROGRAM KERJA PENGURUS RW 12
PANDEYAN UMBULHARJO YOGYAKARTA
PERIODE 2012 – 2015
I. PENDAHULUAN
Setelah kepengurusan RW 12 dan kepengurusan RT di wilayah RW 12 periode 2012 – 2015 terbentuk, langkah pengurus berikutnya adalah menyusun program kerja serta segera melaksanakannya. Jajaran pengurus berharap dan berusaha dapat menampung aspirasi warga dalam penyusunan program kerja RW. Dan sangat mengharapkan partisipasi aktif seluruh warga RW 12 agar semua program yang disusun dapat terlaksana dengan baik. Kepercayaan yang diberikan kepada kita sebuah amanah semoga kita semua dapat melaksanakannya sepenuh hati. Mudah-mudahan Pengurus RW & RT yang baru bisa bersikap obyektif dalam mengambil setiap keputusan yang berhubungan dengan seluruh warga. Pengurus diharapkan bisa menciptakan kembali rasa kebersamaan bagi seluruh warga di lingkungan RW 12 yang akhir-akhir ini mulai luntur. Tradisi kunjungan silaturahmi Ketua RW dan jajaran pengurusnya ke masing-masing Pengurus RT serta para Pengurus RT ke warganya harus kembali dihidupkan. Hal ini penting guna terus menjalin komunikasi antar warga. Sehingga wargapun dengan sendirinya akan memberikan dukungan setiap kebijakan dan program yang dikeluarkan pihak RW/RT.
Terkait penyusunan program dan kebijakan kita tidak perlu ikut-ikutan seperti pejabat tinggi di negeri ini yang latah jika ada pergantian pejabat, maka lahir pula kebijakan baru. Kita tidak perlu buat kebijakan baru, jika pelaksanaannya nol. Kami berharap kita dapat menyusun program yang realistis sesuai kemampuan kita, terutama dari segi pendanaan.
Secara umum program kerja yang akan disusun dan dilaksanakan Pengurus RW 12 periode 2012 - 2015 masih berusaha melanjutkan dan menyempurnakan sebagian program pengurus periode sebelumnya. Baik di bidang operasional maupun bidang pendukung lainnya. Bidang-bidang operasional meliputi bidang Keamanan, bidang Kesehatan dan Pembangunan. Sedangkan bidang-bidang pendukung diantaranya bidang Sosial dan Keagamaan, bidang Pemuda dan Olahraga, bidang Perlengkapan, serta bidang Humas.
II. PROGRAM KERJA BIDANG OPERASIONAL:
A. KEAMANAN
1. Menerbitan dan Mengawal Pelaksanaan Tata Tertib Jam Tamu bagi Warga dan Penghuni Rumah Kost.
2. Menggiatkan dan Menjadwal Piket Pos Kamling secara bergiliran bagi seluruh warga RW.12.
3. Membangun Portalisasi, Untuk lebih terjaminnya keamanan warga, maka portal akan dilaksanakan buka tutup.
4. Pengurus bidang keamanan mencatat kejadian kejadian terkait dengan keamanan/ketertiban warga dalam Buku Catatan Keamanan RW, memelihara kebersihan dan ketertiban dan menginventarisir barang2 di pos kamling dengan baik.
B. KESEHATAN
1. Mensosialisasi Masalah program kesehatan di lingkungan sekitar.
2. Menjadi Konsultasi kesehatan bagi warga.
3. Menyelenggarakan Pengasapan nyamuk secara periodik (atau jika diperlukan).
4. Melaksanakan program pemisahan sampah organic dan an organic di rumah tangga masing2, dengan memberikan penjelasan terlebuh dahulu ke warga
5. Menyelenggarakan Kerja Bakti Lingkungan (Lingkungan Bersih-Warga Sehat)
C. PEMBANGUNAN
1. Menjadi PIC (Personal in Chase) dalam Pelaksanakan Pembangunan Balai RW.
2. Menyelenggarakan Kerja Bakti untuk penataan dan pembangunan saluran air/jalan/fasilitas kampung
3. Membangun dan Memelihara Tamanisasi di wilayah RW 12.
III. PROGRAM KERJA BIDANG PENDUKUNG
A. SOSIAL DAN KEAGAMAAN
1. Mendata dan Mendistribusikan Beras untuk Masyarakat Miskin (RASKIN)
2. Mendata warga yang berhak mendapat kartu Keluarga Menuju Sejahtera (KMS)
3. Membantu moril dan materil untuk keluarga yang terkena musibah (sakit, meninggal dll)
4. Menyelenggarakan kegiatan sosial dan hari hari besar keagamaan.
5. Menciptakan suasana kekeluargaan dan toleransi antara umat beragama.
B. PEMUDA DAN OLAHRAGA.
1. Mengajak pemuda/ anak kos berperan aktif dalam setiap kegiatan RW.
2. Memfasilitasi berdirinya Karang Taruna.
3. Membimbing kegiatan Karang Taruna
4. Memfasilitasi bakat-bakat seni dan olah raga warga dengan menyelenggarakan latihan dan atau mengikut sertakan lomba-lomba dan pertunjukan di bidang seni dan olah raga.
C. PERLENGKAPAN
1. Penyediaan alat-alat/perlengkapan yang diperlukan dalam kegiatan RW (termasuk acara rapat/pertemuan, lelayu, kerjabakti dan kegiatan lainnya)
2. Pemeliharaan alat-alat/perlengkapan milik RW.
3. Menginventarisir alat-alat/ perlengkapan milik RW tercatat dalam Buku Inventaris RW.
D. HUMAS.
1. Mengadakan sosialisasi program-program RW.
2. Memdistribusikan Undangan/Surat Edaran kepada pengurus RT dan warga.
3. Mengadakan sosialisasi kebijakan-kebijakan Kelurahan, walikota dan seterusnya untuk dilaksanakan warga.
IV. PENUTUP
Demikianlah Program Kerja RW ini kami buat, sebagai acuan dalam melaksanakan kegiatan RW. Seoptimal mungkin pengurus berusaha untuk dapat melaksanakan program-program yang telah ditetapkan. Keberhasilan pengurus dalam melaksanakan program tentu saja bergantung pada partisifasi warga. Jika seluruh warga mendukung program-program yang telah ditetapkan, baik moril maupun materil, insya Allah program-program dapat terealisasi dan sukses.
Pandeyan, 27 April 2012
Ketua Sekretaris
Aris Setyadi, SH. M.Ridwan M, S.Pd
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar